Sabtu, 11 Agustus 2012

Dahlan boyong "Ferrari" ke Jakarta usai umroh

Jakarta (ANTARA News) - Menteri BUMN Dahlan Iskan berencana memboyong mobil listrik sekelas Ferrari rakitan Danet Suryatama usai menjalankan ibadah umroh pada 10 Agustus 2012.

"Tadinya tiga hari mendatang saya mau jemput Ferrari, tapi karena umroh, jadi ya tidak bisa," katanya di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis.


Ia menambahkan baterai untuk mobil listrik sekelas mobil sport Italia itu sudah berhasil didatangkan, walau sempat tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok untuk beberapa hari.

"Kemarin-kemarin itu sempat tertahan di pelabuhan, makanya pembuatannya agak tertahan," ungkapnya.

Mobil listrik sekelas Ferrari itu dibanderol sekitar Rp1,5-2 miliar per unit. Hingga saat ini, jumlah pemesanan mencapai 40 unit, termasuk pesanan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Mobil listrik dari Yogyakarta tersebut dirakit oleh Danet Suryatama. Danet merupakan insinyur Institut Teknologi Surabaya dengan gelar doktor dari Michigan, AS.

Saat ini, prototipe mobil listrik sudah dibuat dan rencananya akan diperkenalkan pada Agustus 2012.

Dahlan menegaskan ia akan fokus pada peningkatan mutu dari mobil listrik sport tersebut, sebelum memasarkan mobil itu kepada masyarakat.

Selain mobil listrik sekelas Ferrari, Dahlan juga sudah memboyong mobil listrik versi Dasep Ahmadi pada 16 Juni lalu.

Mobil listrik hijau yang dibanderol seharga Rp200-300 juta itu sudah menemani segala kegiatannya hingga saat ini.
(ANT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar